Berlaku mulai tanggal 12 April 2022.
Privasi para Pengguna merupakan hal penting bagi PT Digital Logistik Internasional (“VAS.ID”, “Kami”, atau “Milik Kami”). Sehubungan dengan hal tersebut, maka VAS.ID telah membuat Kebijakan Privasi untuk seluruh Pengguna dari situs web, aplikasi, atau produk dan jasa lainnya (secara bersama-sama, disebut sebagai “Layanan”) untuk menjelaskan cara kami mengumpulkan, menggunakan, mengungkapkan, menyimpan dan mengalihkan data dan informasi pribadi Pengguna (“Informasi Pribadi”).
Kebijakan Privasi VAS.ID (selanjutnya akan disebut “Kebijakan Privasi”) akan menjelaskan bagaimana VAS.ID memperoleh, mengumpulkan, mengolah, menganalisis, menampilkan, mengirimkan, menyimpan, mengubah, mengelola dan/atau mempergunakan data Pengguna atau informasi yang Pengguna berikan saat Pengguna menggunakan Layanan Aplikasi VAS.ID dan pihak ketiga. Dengan menggunakan layanan VAS.ID, Pengguna memahami bahwa VAS.ID akan mengumpulkan dan menggunakan informasi Pengguna sebagaimana dijelaskan pada Kebijakan Privasi ini. Penggunaan VAS.ID diatur berdasarkan Kebijakan Privasi dan Ketentuan Penggunaan. Definisi yang digunakan pada Kebijakan ini mengacu kepada definisi yang telah dijelaskan pada Ketentuan Penggunaan.
VAS.ID akan memberikan pemberitahuan kepada Pengguna jika terjadi perubahan pada Kebijakan Privasi ini dengan mempostingnya pada laman ini dan/atau menuliskan tanggal pembaruan kebijakan privasi terakhir.
Pengguna mengakui bahwa ia telah diberitahukan dan memahami ketentuan Kebijakan Privasi ini serta Pengguna dengan ini memberikan persetujuan kepada VAS.ID untuk memperoleh, mengumpulkan, menganalisis, menyimpan, mengelola dan/atau mempergunakan data tersebut untuk tujuan sebagaimana tercantum dalam Kebijakan Privasi.
Kebijakan Privasi ini merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan dengan Syarat dan Ketentuan Umum serta Perjanjian Lisensi VAS.ID.
Mohon baca Kebijakan Privasi kami secara seksama untuk memastikan Pengguna memahami praktik pemrosesan data kami untuk Layanan yang disediakan oleh kami, secara langsung kepada Pengguna atau atas nama klien kami, dan untuk membangun kepercayaan atas sistem kami. Kami menganjurkan Pengguna untuk memeriksa situs web kami www.vas.id untuk setiap perubahan Kebijakan Privasi dari waktu ke waktu. Kebijakan Privasi ini mencakup sebagai berikut:
- Pengumpulan Informasi Pribadi
- Penggunaan Informasi Pribadi
- Pengungkapan Informasi Pribadi
- Penyimpanan Informasi Pribadi
- Hak Pengguna (Pengguna)
- Keamanan & Kerahasiaan Data
- Platform Pihak Ketiga
- Pengakuan & Persetujuan
- Rincian & Pemberitahuan Dukungan Pelanggan
INFORMASI YANG DIHIMPUN OLEH VAS.ID
Data yang Kami minta dari Pengguna
Pada saat Pengguna membuat Akun VAS.ID, Pengguna memberikan informasi data Pribadi yaitu berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau kartu identitas lainnya, nomor telepon seluler, dan alamat surat elektronik (e-mail).
Data yang Kami kumpulkan secara otomatis
Pada saat Pengguna melakukan persetujuan, Kami akan mengumpulkan secara otomatis IP Address, login information, geolocation dan browser version.
Data yang kami himpun dari Pihak Ketiga
Pengguna dapat membuat Akun VAS.ID melalui pihak ketiga untuk mengakses atau menggunakan layanan yang disediakan oleh pihak ketiga tersebut. Pihak ketiga tersebut sebagai otoritas pendaftaran (registration authority) yang ditunjuk oleh VAS.ID, maka informasi data pribadi yang Pengguna berikan pada saat pendaftaran akan diteruskan kepada VAS.ID untuk membuat Akun VAS.ID Pengguna.
Platform Pihak Ketiga
Situs web dan aplikasi VAS.ID berisi tautan ke situs web atau aplikasi lainnya, termasuk material iklan atau promosi, yang dioperasikan oleh pihak ketiga. VAS.ID tidak bertanggung jawab atas konten yang terdapat di dalam aplikasi atau situs web pihak ketiga tersebut dan untuk pengumpulan, penggunaan, penyimpanan, pembagian atau pengungkapan setiap informasi pribadi yang disediakan oleh individu kepada para pihak ketiga tersebut. Mohon konsultasikan syarat dan ketentuan situs web pihak ketiga tersebut untuk mengetahui cara mereka mengumpulkan dan menggunakan informasi.
Cookies
Kami menggunakan Cookies selama Pengguna menggunakan Layanan, referensi Pengguna dan data autentikasi terkait sesi penggunaan baik melalui website maupun melalui aplikasi VAS.ID.
Untuk membuat Akun VAS.ID dan menggunakan layanan VAS.ID, Pengguna diminta untuk memberikan beberapa informasi dan data pribadi Pengguna secara benar, jelas, akurat dan lengkap kepada VAS.ID. Apabila Pengguna tidak memberikan data pribadi atau memberikan pernyataan dan jaminan, informasi atau data pribadi yang tidak benar, tidak jelas, tidak akurat, atau tidak lengkap, maka VAS.ID berhak menolak permohonan pembuatan Akun VAS.ID dan menangguhkan atau memberhentikan sebagian atau seluruh layanan VAS.ID yang diberikan kepada Pengguna.
PENGGUNAAN DATA PRIBADI
Data Pribadi yang Pengguna berikan akan digunakan untuk menyediakan layanan produk dari VAS.ID, seperti:
- Menggunakan informasi data pribadi untuk membuat Akun VAS.ID dan menyediakan Layanan VAS.ID.
- Mengumpulkan dan merekam data terkait dengan proses penandatanganan secara elektronik.
- Memberikan informasi terkait dengan penggunaan Akun VAS.ID Pengguna, seperti informasi penggunaan layanan dan informasi yang berbentuk promosi
- Memperbaiki dan meningkatkan produk dan layanan kepada Pengguna VAS.ID.
COOKIES
VAS.ID menggunakan cookies dalam peningkatan kualitas layanan untuk mengenali dan mengingat informasi tertentu pada browser Pengguna meliputi manajemen sesi, personalisasi layanan, dan perekaman aktivitas pengguna. Pengguna dapat memilih untuk menonaktifkan cookies pada browser Pengguna, tetapi apabila Pengguna menonaktifkan cookies akan membatasi fungsi tertentu dari layanan situs VAS.ID.
DATA PRIBADI YANG DIBAGIKAN
VAS.ID secara terbuka akan mengungkapkan informasi Data Pribadi secara cukup yang tercantum didalam Layanan VAS.ID sebagaimana diperlukan dalam rangka memenuhi Layanan VAS.ID yang digunakan oleh Pengguna.
VAS.ID tidak menjual dan/atau membagikan Data Pribadi Pengguna kepada pihak lain tanpa persetujuan Pengguna. VAS.ID menjamin bahwa hanya Pengguna dan pihak-pihak lain yang diberikan persetujuan oleh Pengguna yang dapat mengakses dan/atau melihat Dokumen Elektronik yang diunggah melalui Akun VAS.ID Pengguna.
Dalam hal Pengguna memberikan persetujuan kepada pihak ketiga untuk menggunakan Akun VAS.ID untuk mengakses atau menggunakan layanan yang disediakan oleh pihak ketiga, penggunaan data pribadi pengguna oleh pihak ketiga tersebut tunduk kepada syarat dan ketentuan dan/atau kebijakan privasi masing-masing pihak ketiga.
VAS.ID dapat menggunakan atau mengungkapkan Data Pribadi Pengguna dalam rangka memenuhi ketentuan hukum dan peraturan perundang-undangan, dalam rangka proses penegakan hukum atau pengambilan tindakan pencegahan lebih lanjut sehubungan dengan kegiatan yang tidak berwenang, dugaan tindak pidana atau pelanggaran hukum atau peraturan perundang-undangan.
KEAMANAN DATA PRIBADI
Kami melakukan upaya-upaya pengamanan dan penyimpanan dengan penuh kehati-hatian guna melindungi kerahasiaan data pribadi Pengguna dari waktu ke waktu. Setiap konten yang diunggah dan dikirim oleh Pengguna ke Layanan Kami akan tersimpan secara aman dan terkirim secara rahasia dengan menggunakan stPenggunar pengamanan informasi elektronik industri.
VAS.ID menetapkan stPenggunar yang tinggi untuk keamanan informasi, sebagai informasi, VAS.ID telah berstPenggunar Open Web Application Security Project (OWASP).
PENYIMPANAN DATA
Data Pribadi yang VAS.ID kumpulkan disimpan didalam wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dan akan tersedia selama Pengguna menjadi Pengguna Akun VAS.ID sebagaimana disyaratkan oleh Ketentuan Penggunaan dan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku mengenai penyimpanan data pribadi.
Pengakuan & Persetujuan
Dengan menerima dan memberikan persetujuan terhadap Kebijakan Privasi untuk Layanan VAS.ID, Pengguna mengakui bahwa Pengguna telah membaca dan menyetujui atas penerimaan Kebijakan Privasi dan seluruh persyaratannya. Persetujuan spesifik lain yang disyaratkan untuk pengumpulan, pemrosesan dan penyimpanan data akan disediakan pada laman situs/laman aplikasi di mana data pribadi Pengguna diminta.
HAK PENGGUNA
Permohonan Akses
Pengguna berhak untuk mengakses Data Pribadi Pengguna yang disimpan pada VAS.ID. Permohonan untuk akses data pribadi tersebut dapat dilakukan dengan menyampaikan pemberitahuan kepada VAS.ID melalui kontak VAS.ID yang tertera di halaman ini.
Permohonan Perubahan
Pengguna berhak untuk mengubah Data Pribadi Pengguna yang disimpan pada VAS.ID. Perubahan, penambahan, atau pembaruan informasi dan data pribadi tersebut dapat dilakukan dengan menyampaikan pemberitahuan kepada VAS.ID melalui kontak VAS.ID. VAS.ID berhak melakukan verifikasi terhadap perubahan, penambahan, atau pembaruan informasi dan data pribadi tersebut sesuai prosedur VAS.ID.
Permohonan Penghapusan
Atas permintaan Pengguna, VAS.ID akan menghapus Data Pribadi Pengguna dari sistem VAS.ID.
Permohonan terhadap Hak Pengguna dan pertanyaan lebih lanjut mengenai bagaimana VAS.ID menjalankan Kebijakan Privasinya dapat disampaikan melalui pemberitahuan dari Pengguna kepada Kami sebagaimana dijelaskan dibawah ini.
Pemberitahuan dari Kami
Setiap pemberitahuan dari Kami yang ditujukan kepada Pengguna atau Pengguna akan diumumkan melalui Situs dan dikirimkan melalui surat elektronik (e-mail address) atau Layanan Pesan Pendek (SMS) Pengguna yang terdaftar pada Akun VAS.ID atau Kami.
Pemberitahuan dari Pengguna
Setiap pemberitahuan dari Pengguna atau Pengguna yang ditujukan kepada Kami menjadi efektif ketika pemberitahuan tersebut diterima oleh Kami melalui alamat surat elektronik (e-mail address) [email protected] dan/atau melalui dokumen fisik yang dikirimkan ke PT Digital Logistik Internasional dengan alamat Jl. Prapanca Raya No. 17, Pulo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12160.